Ancelotti Tuding Di Maria Dibutakan Uang

Ancelotti Tuding Di Maria Dibutakan Uang
Angel di Maria. (c) AFP
Bola.net - Meski tak menyebutkan nama pemain secara langsung, Carlo Ancelotti menuduh Angel di Maria hanya semata-mata memikirkan uang, usai memutuskan untuk meninggalkan Real Madrid di musim panas ini.

Gelandang Argentina itu resmi jadi pemain termahal di Inggris, usai ia dibeli Manchester United dengan harga hampir 60 juta poundsterling. Rumor di Spanyol menyebut Di Maria memutuskan pergi dari Madrid, usai tak mendapat kenaikan gaji dari manajemen klub.

"Ada beberapa pemain yang menyukai kompetisi, sedangkan yang lain hanya ingin menambah uangnya. Jika seorang pemain tak lagi punya motivasi untuk bermain di klub terbesar di dunia, saya tidak keberatan untuk membiarkannya pergi," tutur Ancelotti pada reporter.

Di Maria baru saja melakoni laga debut di United, kala tim anyarnya ditahan imbang tanpa gol oleh Burnley. [initial]

 (101gg/rer)