Ancelotti: Silva Akan Sangat Berguna di Madrid

Ancelotti: Silva Akan Sangat Berguna di Madrid
Lucas Silva. (c) AFP
Bola.net - Carlo Ancelotti memberikan komentarnya terkait Lucas Silva, pemain anyar Real Madrid yang baru didatangkan dari Cruzeiro.

Menurut pelatih asal Italia, penggawa asal Brasil itu punya kemampuan yang luar biasa baik, meski masih berusia muda. Ia pun amat yakin Silva bakal memainkan peran yang penting di Madrid.

"Ia merupakan pemain yang sangat bagus dan masih sangat muda. Kami akan membantunya berkembang, karena ia punya kualitas dan kecerdasan dalam bermain. Saya yakin ia bakal berguna untuk tim ini," jelas Ancelotti pada AS.

Madrid baru saja menang 2-1 atas Cordoba di La Liga (25/1). [initial]

  (as/rer)