Ancelotti Pastikan Ronaldo Fit

Ancelotti Pastikan Ronaldo Fit
Ronaldo fit. (c) AFP
Bola.net - Carlo Ancelotti menegaskan bahwa Cristiano Ronaldo akan tampil lagi dalam pertandingan Supercopa de Espana. Real Madrid akan menghadapi rival sekota Atletico Madrid dalam leg kedua Supercopa di Vicente Calderon.

Pada pertandingan leg pertama, Ronaldo hanya bermain sepanjang babak pertama saja. Ia ditarik keluar karena mengalami masalah otot pada betis kirinya.

Namun cedera Ronaldo dipastikan tidak parah. Ancelotti bukan cuma akan memainkan Ronaldo, namun akan menurunkannya sejak awal pertandingan.

"Cristiano bisa dimainkan, dan dia akan tampil sejak awal pertandingan. Jika dia tidak bisa, buat sapa saya masukkan ke daftar pemain saya," terang Ancelotti kepada AS.

Madrid sempat dibuat khawatir dengan cedera Ronaldo itu. pasalnya, lutut kiri Ronaldo memang masih bermasalah sejak akhir musim lalu. (as/hsw)