Ancelotti Pastikan Bale Absen Kontra Bilbao

Ancelotti Pastikan Bale Absen Kontra Bilbao
Gareth Bale absen bela Madrid kontra Bilbao (c) AFP
Bola.net - Kabar mengenai kemungkinan absennya Gareth Bale kala Real Madrid menyambangi markas Athletic Bilbao (03/1) besok akhirnya menjadi kenyataan.

Kepastian absennya sayap asal Wales itu dikonfirmasi oleh entrenador El Real, Carlo Ancelotti dalam konferensi pers jelang laga.

"Bale tidak bisa dimainkan untuk laga besok (vs Bilbao) namun kemungkinan ia sudah fit untuk laga Rabu besok (vs Atletico Madrid)." ujar Carletto.

Meski demikian, pria asal Italia itu mengaku tak terlalu memusingkan absennya pemain yang didatangkan dari Tottenham dengan bandrol 100 juta euro tersebut.

"Saya memiliki dua pemain yang akan menggantikan Bale, Jese Rodriguez dan Angel Di Maria. Saya akan memutuskan besok." imbuhnya.

Sebelumnya Bale memang sudah tak turun dalam laga Copa del Rey kontra Espanyol tengah pekan kemarin karena mengalami masalah kebugaran. [initial]

 (foes/pra)