Ancelotti: Nego Kontrak dengan Madrid Tengah Berlangsung

Ancelotti: Nego Kontrak dengan Madrid Tengah Berlangsung
Carlo Ancelotti. (c) LFC
Bola.net - Carlo Ancelotti mengungkap bahwa ia sudah mulai membicarakan mengenai kontrak anyar dengan Real Madrid.

Pelatih Italia itu menggantikan Jose Mourinho di musim panas 2013 dan membantu tim mendapat gelar juara Liga Champions mereka yang ke-10, dengan mengalahkan Atletico Madrid lewat babak ekstra di laga final.

"Saya berharap untuk terus menjadi bagian dari sejarah Real Madrid, bukan hanya karena La Decima. Saya masih terikat kontrak hingga 2016 dan kami sedang membicarakan mengenai kontrak anyar," tutur Ancelotti pada La Repubblica.

"Real adalah klub yang amat terstruktur. Para anggota memilih presiden tiap empat tahun dan hal tersebut menjadi alat kontrol. Di sini, tidak ada pemilik, namun tim yang terdiri dari manajemen. Real ingin menjadi yang terbaik, dan oleh karena itu permainan mereka semakin hebat. Saya berharap menjadi juara dunia bersama Real. Piala Dunia Antar Klub tidak akan mudah, karena kami mungkin menghadapi Cruz Azul di semifinal," pungkasnya. [initial]

 (rep/rer)