Ancelotti Minta Madrid Tetap Fokus

Ancelotti Minta Madrid Tetap Fokus
Carlo Ancelotti. (c) afp
Bola.net - Real Madrid harus tetap bisa mempertahankan fokusnya di semua sisa laga musim ini. Pernyataan tersebut dilontarkan oleh Carlo Ancelotti usai laga kontra Valencia, Senin (05/05) dinihari.

Di laga yang dilangsungkan di Santiago Bernabeu tersebut, Madrid memang hanya bisa bermain imbang 2-2 dengan Valencia. Hal tersebut membuat langkah Madrid mengejar Atletico Madrid yang ada di puncak klasemen terhambat.

Padahal, sebelumnya Atletico sendiri, dan juga Barcelona FC, juga gagal memetik poin sempurna. Untungnya, walau hanya bermain seri, namun peluang mereka meraih mahkota juara La Liga masih terbuka. Saat ini, Los Rojiblancos mengoleksi 88 poin, diikuti dengan Blaugrana yang meraup 85 poin. Madrid sendiri ada di posisi ketiga dengan perolehan 83 poin. Namun, El Real masih memiliki satu laga yang belum dimainkan.

Usai laga kontra Valencia tersebut, Ancelotti pun meminta anak-anak asuhnya agar segera fokus menghadapi laga sisa musim ini.

"Kami harus tetap fokus dan memenangkan tiga laga terakhir musim ini. Namun, kami tahu bahwa bagi Atletico, hasil imbang di laga tandang kontra Barca bakal cukup bagi mereka untuk memenangkan titel juara La Liga," ujarnya seperti dikutip Inside Spanish Football.

Laga antara Atletico dan Barca sendiri akan dilangsungkan pada tanggal 17 Mei mendatang. [initial]

 (sm/dim)