Ancelotti: Madrid Tim Paling Komplit Yang Pernah Saya Latih

Ancelotti: Madrid Tim Paling Komplit Yang Pernah Saya Latih
Carlo Ancelotti (c) AFP
Bola.net - Entrenador Real Madrid, Carlo Ancelotti memberikan pujian atas kualitas materi pemain yang dimilikinya saat ini. Pria asal Italia tersebut menyebut El Real sebagai tim paling komplit yang pernah ia tangani.

Pujian tersebut terasa istimewa mengingat sebelumnya Ancelotti pernah menangani sejumlah klub papan atas lainnya seperti Juventus, AC Milan, Chelsea, dan PSG. Keseimbangan antara pemain muda dan pemain bintang yang dimiliki Madrid disebut pelatih 54 tahun ini sebagai kekuatan utama Los Blancos.

"Real adalah tim paling komplit yang pernah saya latih. Selain memiliki pemain bermental juara seperti Cristiano Ronaldo, saya punya banyak pemain muda menjanjikan yang masih butuh jam terbang," ungkap Ancelotti kepada Radio Anch'io Sport.

"Saya ingin mengingatkan kembali bahwa musim ini kami tak hanya mendapatkan Gareth Bale, namun juga ada lima talenta muda berbakat dari akademi." (ras/mri)