Ancelotti Isyaratkan Khedira Siap Tempur di Akhir Bulan

Ancelotti Isyaratkan Khedira Siap Tempur di Akhir Bulan
Sami Khedira (c) AFP
Bola.net - Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti memberikan isyarat terkait kembalinya Sami Khedira ke dalam skuat. Menurut pria asal Italia ini, Khedira akan segera merumput pada akhir Oktober.

Pemain tim nasional Jerman tersebut mengalami masalah lutut sejak sebulan terakhir dan sempat menjalani operasi minor. Meski demikian, Ancelotti menyatakan bahwa jadwal penyembuhan enam pekan yang dijalani Khedira berjalan sesuai rencana.

"Khedira sudah absen selama empat pekan, dan perkiraan tim medis adalah ia butuh enam pekan sebelum benar-benar pulih," tukas Ancelotti seperti dilansir Marca.

"Itu berarti ia masih butuh dua pekan lagi. Setelah jeda internasional, saya pikir dia sudah siap untuk kembali berlatih bersama tim utama."[initial]

 (mrc/mri)