Ancelotti: Gaya Saya dan Zidane Beda

Ancelotti: Gaya Saya dan Zidane Beda
Zinedine Zidane (c) AFP
- Carlo Ancelotti meminta media untuk tidak membandingkan gaya kepelatihan dirinya dan Zinedine Zidane, yang kini tengah menjalani musim penuh perdananya di Real Madrid.


Menurut Ancelotti, gaya permainan seorang pelatih bukanlah yang utama dan itulah mengapa ia meminta semua orang untuk menikmati Madrid ala Zidane selama satu musim mendatang.


"Setiap orang memiliki gaya, pemikiran, dan kepribadian mereka sendiri," tutur Ancelotti pada AS.


"Sebuah tim tidak pernah lebih kecil dari seorang pelatih, klub-lah yang paling penting. Bos Madrid adalah Madrid dan Bayern adalah Bayern."


"Klub jauh lebih penting dari pemain atau pelatih."


Madrid dan Bayern akan saling jumpa di laga uji coba yang akan digelar pekan ini di Amerika Serikat. [initial]



 (as/rer)