Ancelotti: Casillas & Lopez, Keduanya Inti Madrid

Ancelotti: Casillas & Lopez, Keduanya Inti Madrid
Ancelotti puji penampilan Casillas. (c) AFP
Bola.net - Bos Real Madrid, Carlo Ancelotti, menyebut bahwa Iker Casillas dan Diego Lopez sama-sama merupakan kiper utama tim. Hal tersebut ia ungkapkan setelah melihat si putih mengalahkan Espanyol dengan skor 1-0 di Copa Del Rey dini hari tadi.

Karim Benzema mencetak satu-satunya gol kemenangan tim, sementara Casillas baru saha mencatat rekor tak kebobolan selama 592 menit atau mengalahkan catatannya sendiri di masa lampau.

"Saya harus mengucapkan selamat padanya karena ia bermain amat brilian saat ini. Ia pantas mendapatkan rekor itu dan ia memang benar-benar membantu tim," tutur Ancelotti soal Casillas.

"Ia membuat penyelamatan gemilang. Di setiap laga, ia bermain amat baik. Saat ini, dua penjaga gawang memiliki tugas yang berbeda di tiap pertandingan jadi Iker sama halnya seperti Diego Lopez, adalah pilihan utama kami," pungkasnya.

Real Madrid akan menjamu Espanyol di leg kedua perempat final Copa Del Rey pada tanggal 29 Januari mendatang. [initial]

 (gl/rer)