Ancelotti Anggap Lini Depan Madrid Sudah Mumpuni

Ancelotti Anggap Lini Depan Madrid Sudah Mumpuni
Carlo Ancelotti tak perlu striker baru di Madrid. (c) AFP
Bola.net - Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti mengaku puas dengan lini serang yang dimilikinya dan merasa tak perlu menambah striker lain musim panas ini.

Los Blancos sudah melepas Gonzalo Higuain ke Napoli bulan ini dan sejumlah nama sudah dikaitkan dengan mereka musim panas ini. Namun Ancelotti merasa jika kekuatan mereka sudah cukup mumpuni sehingga pembelian striker baru tidaklah mendesak.

"Kami sudah punya Cristiano Ronaldo - yang terbaik di dunia, Karim Benzema, Alvaro Morata dan Jese Rodriguez. Ada banyak penyerang hebat di tempat lain, tapi kami sudah punya cukup pemain bagus di sini untuk bisa tampil sebaik mungkin," paparnya.

Sejak dibesut Ancelotti, Madrid sudah tampil meyakinkan dalam laga pramusim. Terakhir mereka menggasak Los Angeles Galaxy dengan skor 3-1 dalam ajang Guinness International Champions Cup 2013, Jumat (2/8) pagi. [initial]

Baca Juga:

 (gl/row)