Ancelotti Amat Kecewa Dipecat Madrid

Ancelotti Amat Kecewa Dipecat Madrid
Carlo Ancelotti (c) AFP
- Carlo Ancelotti mengaku dirinya amat kecewa dipecat oleh Real Madrid musim panas lalu.


Bos asal Italia sempat membawa Los Blancos memenangkan Liga Champions dan Copa del Rey di musim debutnya. Namun usai gagal meraih satu pun trofi, mantan manajer Chelsea dan PSG itu dipaksa angkat kaki dari Bernabeu di akhir musim 14/15.


Ancelotti mengatakan ia amat kecewa dengan keputusan Los Blancos.


"Dipecat adalah bagian dari pekerjaan Anda. Namun jika Anda tanya saya mengenai bagaimana rasanya dipecat Real Madrid, saya bisa bilang bahwa saya merasa itu salah," tutur Ancelotti pada Daily Mail.


"Saya benar-benar tidak bahagia dengan hal tersebut, karena saya punya hubungan yang istimewa dengan para pemain. Saya benar-benar menikmati melatih mereka. Mereka semua benar-benar serius. Lebih dari ketika meninggalkan Chelsea, saya amat kecewa." [initial]


 (tdm/rer)