Ancelotti: Aksi Brilian Benzema Lambungkan Madrid

Ancelotti: Aksi Brilian Benzema Lambungkan Madrid
Karim Benzema. (c) AFP
Bola.net - Bos Real Madrid, Carlo Ancelotti, mengaku senang dengan performa Karim Benzema dan percaya bahwa sang pemain Prancis memberikan kontribusi yang positif pada seluruh tim.

Benzema sudah tampil baik untuk tim dengan mencetak 11 gol sejauh ini.

"Performa Karim mencerminkan performa tim, bagus di tiap level," tutur Ancelotti pada FIFA.

"Karim mendapatkan suntikan moral dari tim, namun tim juga merasakan hal serupa dari Karim, tidak hanya karena ia mencetak gol, namun juga karena ia tampil bagus dari semua aspek," pungkasnya. [initial]

 (fifa/rer)