Alves Umbar Tekad Bertahan di Barca

Alves Umbar Tekad Bertahan di Barca
Dani Alves. (c) AFP
Bola.net - Dani Alves mengumbar tekadnya untuk bertahan di Barcelona. Ia tak gentar meski klub berencana mendatangkan pemain dengan posisi yang sama dengan dirinya di masa yang akan datang.

"Saya merasa baik-baik saja dan saya masih bekerja dengan cara yang sama. Klub dijalankan seperti sebuah perusahaan dan normal andai mereka mencari alternatif yang lain," tutur Alves menurut laporan FCBarcelona.com.

"Saya ingin membuktikan bahwa apa yang dikatakan orang-orang salah. Ada banyak rumor yang menyebut mereka akan mencari bek kanan baru, semenjak tiga tahun yang lalu. Namun saya akan berusaha keras untuk bertahan di sini selama mungkin," pungkasnya.

Alves bergabung dengan Barcelona dari Sevilla semenjak tahun 2002. Ini berarti sudah hampir 12 tahun ia berkarir di Camp Nou dengan mengenakan seragam kebesaran Los Azulgranas. [initial]

 (fcb/rer)