Alves: Messi Yakinkan Saya Bertahan di Barcelona

Alves: Messi Yakinkan Saya Bertahan di Barcelona
Dani Alves (c) AFP
Bola.net - Dani Alves mengungkapkan bahwa Lionel Messi memainkan peranan penting dalam mengambil keputusan untuk tetap bertahan di Barcelona lebih lama lagi.

Sebelumnya Alves diperkirakan akan meninggalkan Camp Nou dengan status free transfer pada musim panas ini. Pemain asal Brasil itu dikabarkan kecewa dengan kontrak yang pernah disodorkan sebelumnya.

Namun pada akhirnya mantan pemain Sevilla tersebut sepakat meneken kontrak baru berdurasi dua tahun dengan opsi perpanjangan satu tahun lagi. Alves pun menjelaskan bahwa Messi mampu menyakinkan dirinya untuk tidak pergi dari Barcelona.

"Messi berkata kepada saya: 'Dani, bertahanlah, di mana kamu akan merasa lebih baik daripada di sini?' " kata Alves kepada reporter.

"Messi dan saya sempat berbicara satu tahun lalu ketika kabarnya ada yang ingin mengontrak kami berdua dan kami pernah membahas bahwa kami tidak akan pernah mendapatkan keadaan yang lebih baik di tempat lain."[initial]

 (gl/ada)