Alves: Messi Tak Suka Kalah, Bahkan Saat Latihan

Alves: Messi Tak Suka Kalah, Bahkan Saat Latihan
Dani Alves (c) AFP
- Dani Alves belum lama ini memberikan pujian pada Lionel Messi, rekannya di yang dianggap sebagai salah satu bintang panutan di klub Catalan.


Messi belakangan ini banyak dikritik karena ia dianggap tidak memberikan kontribusi vital pada timnya, hingga mereka kalah di tiga laga beruntun di La Liga dan kini hanya unggul head to head atas Atletico Madrid di klasemen sementara.


Namun Alves mengatakan pada Sport: "Messi harus jadi panutan bagi kami semua, karena ia punya semangat kompetitif yang tinggi. Ia tidak suka kalah, bahkan di saat latihan."


"Kami punya hubungan yang kuat. Saya mengenalnya dari Sylvinho. Kami saling menghormati satu sama lain dan persahabatan kami berlangsung di dalam dan luar lapangan. Saya bisa bermain dengan baik bersamanya. Saya tahu bagaimana bola yang ia sukai dan saya selalu coba untuk membuat perbedaan dengannya. Bagi saya merupakan sebuah kehormatan untuk bermain bersama Messi."


Alves lantas memiliki pesan khusus bagi pemain muda yang ingin mengikuti jejak Messi: "Saya merekomendasikan mereka untuk tidak bermain demi uang atau ketenaran. Anda harus bermain demi gairah anda dan jika anda ingin mewujudkan impian, anda harus terus berjuang seperti yang dilakukan Messi." [initial]


 (spo/rer)