Alba Tak Mau Sindiran Pique Dibesar-besarkan

Alba Tak Mau Sindiran Pique Dibesar-besarkan
Jordi Alba (c) AFP
Bola.net - Jordi Alba menilai kalimat sindiran Gerard Pique terhadap Cristiano Ronaldo belum lama ini tidak perlu dipermasalahkan hingga berlarut-larut.

Pique sempat menyindir pesta ulang tahun yang digelar Ronaldo, pasca Real Madrid kalah 0-4 di derby, saat sang bek sedang menghadiri pesta treble winners Barcelona pekan ini.

"Kita tidak sepatutnya fokus pada masalah ini. Hal-hal seperti ini biasa dikatakan dalam sebuah selebrasi. Hal tersebut tidak dimaksudkan untuk menghina orang lain. Tidak ditujukan pada klub atau seseorang," tutur Alba pada Marca.

"Ini adalah sesuatu yang wajar. Marilah kita fokus pada fakta bahwa kami memenangkan treble. Kami masih belum bicara dengan pemain Real Madrid karena memang tidak ada yang perlu dibicarakan. Kami tidak bermaksud menghina siapapun," pungkasnya. [initial]

 (mar/rer)