Alba Akui Barca Banyak Belajar dari Enrique

Alba Akui Barca Banyak Belajar dari Enrique
Luis Enrique. (c) AFP
Bola.net - Jordi Alba mengakui bahwa skuat Barcelona musim ini banyak mendapat pelajaran berharga dari Luis Enrique.

Bos anyar Blaugrana itu sebelumnya sempat mengundang keraguan dari banyak orang, lantaran Barcelona tak kunjung tampil meyakinkan meski sempat tak terkalahkan untuk waktu yang lama di fase awal La Liga.

"Kami banyak belajar dari Luis Enrique. Semua pemain kini ingin meningkatkan penampilan mereka," tutur Alba pada reporter.

Barcelona kini tengah bersiap untuk menghadapi Athletic Bilbao di La Liga. [initial]

 (wel/rer)