Alasan Penting Mengapa Barcelona Harus Juara Supercopa de Espana

Alasan Penting Mengapa Barcelona Harus Juara Supercopa de Espana
Skuad Barcelona merayakan gol Jordi Alba ke gawang Real Sociedad, La Liga 2020/21. (c) AP Photo

Bola.net - Pelatih Barcelona, Ronald Koeman, punya alasan mengapa gelar juara Supercopa de Espana sangat penting bagi klubnya. Sebab, Barcelona butuh gelar untuk memberi bukti mereka di jalur yang tepat.

Musim 2020/2021 menjadi era baru bagi Barcelona. Mereka memulai proyek baru bersama Ronald Koeman. Sebelumnya, Barcelona gagal total musim 2019/2020 tanpa meraih satu gelar pun.

Koeman mendepak sejumlah pemain senior. Luis Suarez dan Arturo Vidal tak mendapat tempat. Lalu, pemain muda seperti Pedri, Trincao, dan Ansu Fati menjadi pilar klub.

Di sisi manajemen, Josep Maria Bartomeu mundur dari jabatan presiden. Barcelona kini tengah bersiap menyambut presiden baru. Joan Laporta menjadi kandidat kuat pemimpin baru di klub asal Catalan.

1 dari 2 halaman

Juara Supercopa de Espana

Barcelona melangkah dengan gontai di awal musim 2020/2021. Banyak kritik diarahkan kepada Lionel Messi dan kolega. Karena itu, Koeman menilai gelar juara Supercopa de Espana bakal sangat penting bagi klub.

"Ini penting karena ini final dan gelar juara. Kami ingin menunjukkan bahwa kami berada di jalur yang benar, penting untuk memenangkan banyak hal," ucap Koeman.

Koeman sadar bahwa Supercopa de Espana bukan gelar mayor. Gelar ini masih di bawah La Liga atau Liga Champions secara gengsi. Akan tetapi, hal itu tidak akan mengurangi keinginan Barcelona untuk menang.

"Tapi, ini tetap trofi. Meraih juara membuat Anda bisa berkata berada di jalan yang benar. Ini akan memberi Anda percaya diri dan itu akan menunjukkan akan telah meningkat," imbuhnya.

2 dari 2 halaman

Tentang Kegagalan Real Madrid

Barcelona berjumpa Athletic Bilbao di laga final, Senin (18/1/2021) dini hari WIB. Bilbao melaju ke final usai menang atas Real Madrid dengan skor 2-1. Koeman tidak ingin Barcelona punya nasib yang sama dengan Real Madrid.

"Tersingkirnya Real Madrid adalah bukti bahwa segalanya mungkin saja terjadi. Jika Anda bertarung, sepak bola memang seperti itu," ucap Koeman.

"Anda tidak bisa merasa nyaman karena lawan membuat hidup Anda sulit. Athletic Bilbao efisien dan mereka pantas untuk lolos ke final," sambung sosok yang pernah melatih Everton dan timnas Belanda tersebut.

Sumber: Marca