Alasan Del Bosque Mencoret Xavi Dari Timnas

Alasan Del Bosque Mencoret Xavi Dari Timnas
Xavi tak masuk skuad Spanyol. (c) AFP
Bola.net - Pelatih Spanyol Vicente Del Bosque akhirnya buka suara mengenai keputusannya untuk mencoret Xavi saat Spanyol menghadapi Puerto Rico. Del Bosque menampik tudingan bahwa dirinya berbuat tak adil dengan pencoretan Xavi itu.

Del Bosque percaya bahwa yang terbaik bagi Xavi saat ini adalah berlatih bersama Barcelona FC untuk menghadapi musim depan. Selain itu, Del Bosque masih menganggap Xavi sebagai figur penting, baik di klub maupun di timnas.

"Xavi sangat penting, dia bahkan lebih penting dari pelatih. Saya juga akan melakukan hal serupa untuk para pemain lainnya," tegas Del Bosque.

Sebelumnya sempat muncul pertanyaan kenapa sosok sentral seperti Xavi tak dipanggil ke timnas. Pencoretan Xavi jelas akan menguntungkan Barcelona karena mereka bisa melakukan persiapan dengan lebih matang untuk musim ini.

Selain Xavi, ada dua pemain Barca yang tak dipanggil Del Bosque. David Villa dan Carles Puyol yang baru sembuh dari cedera juga tak akan dibawa Del Bosque untuk menghadapi Puerto Riko. Sang pelatih beranggapan bahwa pemanggilan para pemain itu berpotensi merusak persiapan Barca.

Tapi bukan berarti Del Bosque berpihak kepada Barca. Dia mencontohkan saat tahun lalu Spanyol beruji coba melawan Italia. Saat itu, Del Bosque mengambil semua pemain Barca yang tersedia karena Barca belum melakukan persiapan pramusim.  (mrc/hsw)