Akhir Pekan 'Kotor' di Negeri Matador

Akhir Pekan 'Kotor' di Negeri Matador
Carles Planas dikartu merah (c) LFP
Bola.net - Sevilla kontra Celta Vigo pada jornada 17 akhir pekan kemarin merupakan laga yang paling banyak diwarnai pelanggaran di La Liga 2014/15 sejauh ini. Total, 45 pelanggaran terjadi dalam laga yang dimenangi Sevilla 1-0 tersebut.

Pada hari yang sama, statistik serupa juga muncul di kancah Segunda. Total 47 pelanggaran dalam duel Alcorcon vs Betis merupakan yang terbanyak di divisi dua Spanyol musim ini. Sungguh akhir pekan yang sangat 'kotor' di Negeri Matador.


Dalam laga Sevilla kontra Celta, tercatat wasit  45 kali meniupkan peluit tanda pelanggaran. Dari total 45 pelanggaran itu, 28 oleh tuan rumah dan 17 oleh Celta.

Sevilla juga mendapatkan empat kartu kuning, sedangkan Celta lima. Tak hanya lima kartu kuning, Celta juga kehilangan Carles Planas akibat kartu merah langsung di babak pertama. [initial]

 (opta/gia)