
Bola.net - Proses naturalisasi Ansu Fati menjadi warga negara Spanyol akan segera selesai. Pemain muda Barcelona itu diberitakan akan segera membela Timnas Spanyol dalam waktu dekat.
Satu bulan terakhir, nama Ansu Fati menjadi buah bibir di Spanyol. Di usianya yang masih sangat muda, ia berhasil debut di Barcelona dan juga menjadi pencetak gol termuda bagi tim asal Catalunya tersebut.
Pemain berusia 16 tahun itu tampil apik saat menggantikan peran Lionel Messi di lini serang Barca. Alhasil performanya menarik perhatian RFEF selaku federasi sepakbola Spanyol yang ingin menaturalisasinya.
Advertisement
Dilansir AS, keinginan RFEF menaturalisasi Fati akan segera selesai. Proses sang pemuda menjadi warga negara Spanyol diberitakan akan segera disahkan.
Simak situasi terkini Ansu Fati di bawah ini.
Proses Naturalisasi
Menurut laporan tersebut, pihak RFEF sudah berbicara dengan Fati dan keluarganya sejak beberapa bulan yang lalu.
Mereka sudah menawarkan sang pemain untuk dinaturalisasi sebagai warga negara Spanyol, dan sang pemain sudah mengiyakan tawaran tersebut.
Untuk itu berkas naturalisasi Fati diberitakan sudah masuk ke Pemerintah Spanyol untuk diproses.
Jadi Warga Spanyol
Menurut laporan tersebut, proses naturalisasi Fati berjalan dengan lancar.
Pemerintah Spanyol tidak menemukan kendala berarti dalam menaturalisasi pemain kelaihan Guinea-Bissau tersebut. Alhasil prosesnya berjalan dengan cepat.
Fati diyakini akan segera disahkan menjadi warga negara Spanyol pada hari Jumat (20/9) besok.
Tugas Negara
Fati sendiri diberitakan akan segera bergabung dengan Timnas Spanyol U-17.
Ia akan dipersiapkan untuk tampil di Piala Dunia U-17 yang akan digelar di Bulan Oktober mendatang.
(AS)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 18 September 2019 21:56
Ronaldo Klaim Layak Dapat Trofi Ballon d'Or Lebih Banyak dari Messi
-
Liga Spanyol 18 September 2019 20:08
Pemain-Pemain La Liga yang Bersahabat Karib di Dalam dan Luar Lapangan
-
Bundesliga 18 September 2019 18:40
Laris di Pasaran, Bayer Leverkusen Segera Perpanjang Kontrak Kai Havertz
-
Liga Spanyol 18 September 2019 17:40
-
Bola Indonesia 18 September 2019 17:25
Pakai Nomor 10 di Persija, Farri Agri Terinspirasi Lionel Messi
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 03:58
-
Liga Spanyol 20 Maret 2025 03:15
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:55
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:43
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:03
-
Tim Nasional 19 Maret 2025 22:57
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...