Agen: Thiago Silva Tak Ingin ke Barca

Agen: Thiago Silva Tak Ingin ke Barca
Thiago Silva. © AFP
Bola.net - Agen Thiago Silva, Paulo Tonietto kembali membantah ketertarikan dari Barcelona dengan mengatakan kliennya berniat meneruskan karir bersama PSG. Menurut Tonietto, Silva akan bertahan di PSG, dengan atau tanpa Carlo Ancelotti.

"Apa benar Thiago ingin memotong gajinya hanya untuk bergabung dengan Barca? Kemungkinan itu tidak pernah ada, Thiago tidak akan pergi ke Barcelona," ucap Tonietto kepada Tuttomercatoweb.

"Apa dia akan bertahan di PSG? Ya, dia akan meneruskan karirnya di Prancis, dengan atau tanpa Ancelotti."

Silva hijrah ke Parc des Princes dari AC Milan musim lalu dan langsung menjadi pemain kunci PSG memenangkan Ligue 1 dan melaju ke babak perempat final Liga Champions. Di musim debutnya, Silva tampil sebanyak 34 kali bersama dengan PSG di berbagai ajang. [initial]

 (tutto/mac)