Agen: Diego Lopez Tak Berniat Tinggalkan Real Madrid

Agen: Diego Lopez Tak Berniat Tinggalkan Real Madrid
Diego Lopez (c) AFP
Bola.net - Kiper Real Madrid, Diego Lopez menegaskan bahwa dirinya sama sekali tak berkeinginan hengkang dari Santiago Bernabeu. Demikian menurut pernyataan agennya.

Kiper yang selama dua musim terakhir menjadi pilihan utama Madrid di La Liga, memang santer dirumorkan bakal hengkang musim panas ini. Napoli disebut menjadi salah satu tim yang paling berminat kepada kiper berpengalaman tersebut.

"Lopez tidak berniat untuk hengkang. Madrid tak memberi tahu kami apapun," ujar sang agen, Manuel Garcia Chiron kepada Mundo Deportivo.

Musim lalu, Lopez tak tampil di Liga Champions dan Copa del Rey karena Iker Casillas menjadi pilihan utama di dua kompetisi tersebut. Sementara Lopez merupakan pilihan utama di La Liga.

Rumor hengkangnya Diego Lopez dari Madrid semakin santer karena tersiar kabar bahwa Madrid ingin mendatangkan kiper Levante yang bersinar bersama Kosta Rika di Piala Dunia, Keylor Navas.[initial]

 (sm/dzi)