Agen Beber Klub Mana yang Tengah Minati Pogba

Agen Beber Klub Mana yang Tengah Minati Pogba
Paul Pogba (c) AFP
Bola.net - Agen Paul Pogba mengungkap bahwa kliennya kini tengah diminati oleh semua klub 'besar' dan 'cerdas'.

Bintang Juventus berusia 22 tahun, menjadi target klub Premier League seperti Chelsea, Manchester Unied, dan Manchester City, serta beberapa tim top lain seperti Bayern Munich dan Real Madrid.

Menurut pernyataan yang dikeluarkan oleh sang agen, Mino Raiola, Pogba kini telah berhasil memancing ketertarikan beberapa klub top Eropa, menjelang dibukanya bursa transfer musim panas. Semuanya menginginkan tanda tangan mantan pemain muda Manchester United tersebut.

"Ini merupakan momen yang bagus. Saya lebih memilih tidak bicara dengan Paul. Saya hanya bisa katakan bahwa klien saya tengah diminati oleh semua klub besar dan cerdas. Bahkan Real Madrid? Saya ulangi, ia tengah dipantau oleh semua klub besar dan cerdas," tutur Raiola pada reporter.

Pogba saat ini masih mengalami cedera dan absen kala Juventus menang atas Madrid di leg pertama semifinal Liga Champions dini hari tadi. [initial]


 (tfa/rer)