Agen Bantah Tawarkan Weigl ke Real Madrid

Agen Bantah Tawarkan Weigl ke Real Madrid
julian weigl (c) Eurosport

Bola.net - - Agen Julian Weigl membantah kabar yang mengatakan bahwa gelandang Borussia Dortmund sudah ditawarkan ke tim raksasa La Liga, Real Madrid dan .

Laporan yang beredar pekan ini mengatakan bahwa pemain Jerman, yang sudah menjadi pemain kunci di tim asuhan Thomas Tuchel sejak datang dari 1860 Munich di 2015, bisa jadi akan hengkang dari Westfalen di Januari.

Manchester City juga disebut tertarik dengan sang pemain dan siap mengajukan penawaran di Januari, namun agen Weigl, Michael Decker, mengatakan bahwa pemain berusia 21 tahun sama sekali tidak terkait dengan klub-klub besar Eropa untuk saat ini.

"Klaim bahwa kami menawarkannya ke klub tidak benar," tuturnya di Goal International. "Kami memutuskan untuk memperpanjang kontraknya di Dortmund hingga 2021, meski kami tahu ada banyak klub top yang tertarik untuk merekrutnya."

"Kami menilai itu adalah opsi terbaik untuk semua pihak. Bagi pemain dengan kualitas seperti Weigl, tidak perlu baginya untuk menawarkan diri ke klub lain."

Weigl sudah membuat tak kurang dari 60 penampilan untuk Dortmund, sejak pindah ke klub.