Agen: Bale dan Ronaldo Tak Saling Benci

Agen: Bale dan Ronaldo Tak Saling Benci
Gareth Bale dan Cristiano Ronaldo (c) AFP
- Tidak ada perselisihan atau perang dingin antara dua bintang Real Madrid, Gareth Bale dan Cristiano Ronaldo, menurut agen bintang Wales, Jonathan Barnett.


Bale menggantikan pemain Portugal sebagai pemain termahal dunia ketika ia bergabung dengan Madrid dari Tottenham di 2013, dan ada spekulasi bahwa kedua pemain tersebut tidak saling cocok.


Namun Barnett mengatakan pada Guardian: "Mereka tidak keluar makan bersama setiap malam, namun semuanya baik-baik saja. Tidak ada kebencian di antara keduanya.


"Gareth adalah pria yang pendiam. Mereka berdua benar-benar berlawanan. Namun saya kira Gareth bisa belajar sedikit dari Ronaldo, mungkin lebih banyak berinteraksi. Namun ia ingin menjalani kehidupannya sendiri dan tengah melakukannya." [initial]



 (gua/rer)