Adu Tajam Messi dan Ronaldo Jelang El Clasico

Adu Tajam Messi dan Ronaldo Jelang El Clasico
Lionel Messi dan Ronaldo kembali beradu tajam. (c) AFP
Bola.net - Fokus duel El Clasico mempertemukan Barcelona FC dan Real Madrid di Camp Nou, Sabtu (26/10) malam kembali tertuju kepada dua nama besar, Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo. Baik Messi maupun Ronaldo sama-sama tampil tajam saling bersaing mencetak gol jelang laga El Clasico.

Dua gol Ronaldo melawan Juventus di tengah pekan lalu menambah pundi-pundi golnya menjadi 15 dari 12 penampilan. Tujuh gol di antaranya dicetak di 3 laga Liga Champions. Total Ronaldo sudah bermain selama 1032 menit dengan rata-rata menakjubkan mencapai 1,25 gol per laga.

Sementara Lionel Messi hampir setajam Ronaldo dengan mencetak 12 gol dari 11 laga (rata-rata 1,09 gol per laga). Cedera yang menghampiri pemain asal Argentina ini menghambatnya untuk tampil reguler. Jelang laga El Clasico, Messi hanya bermain sebanyak 822 menit, termasuk laga Piala Super Spanyol.

Messi untuk saat ini tertinggal 3 gol dari Ronaldo di semua ajang. Sedangkan di pentas La Liga kedua bintang tersebut sama-sama mengoleksi 8 gol, tertinggal 2 gol dari Diego Costa sebagai top skor sementara.

Jelang El Clasico, keduanya sudah melakukan pemanasan di pentas Liga Champions, dengan Messi mencetak satu gol penyama kedudukan ke gawang Milan. Sementara Ronaldo mencetak dua gol untuk membawa Madrid menaklukkan Juventus dengan skor 2-1. Malam hari nanti, keduanya akan saling berhadapan di laga penuh rivalitas, El Clasico.[initial]

 (bola/mac)