Adriano: La Liga Bukan Cuma Madrid & Barca

Adriano: La Liga Bukan Cuma Madrid & Barca
Adriano. (c) AFP
Bola.net - Adriano menegaskan bahwa La Liga bukan sekedar kompetisi yang menjadi wadah pertarungan Barcelona dan Real Madrid, namun masih ada banyak tim lain yang juga tak kalah hebat.

Barcelona akan menghadapi Sevilla di pertandingan lanjutan kompetisi domestik akhir pekan ini.

"Ini akan jadi pertandingan yang berat. Mereka sudah melakukan banyak perubahan di tim mereka dan mereka sekarang amat terstruktur," tutur Adriano pada FCBarcelona.com.

"Liga bukan hanya balapan dua kuda. Valencia, Atletico Madrid, dan Sevilla, masih terus berkompetisi, dan kami harus menunjukkan penampilan terbaik untuk bisa mengalahkan mereka," pungkasnya. [initial]

 (fcb/rer)