
Bola.net - - Rencana James Rodriguez untuk kembali memperkuat Real Madrid musim depan nampaknya bakal batal terlaksana. Ia dikabarkan tidak bisa memperkuat El Real musim depan karena kehadiran sosok Zinedine Zidane.
James sendiri sudah dua tahun terakhir merantau dari Real Madrid. Ia dipinjamkan ke klub Jerman, Bayern Munchen untuk mendapatkan jam bermain lebih usai tersingkir di skuat Los Blancos.
Namun beberapa bulan yang lalu beredar kabar bahwa James ingin kembali ke Real Madrid. Ia disebut ingin merebut kembali tempatnya di skuat Los Blancos.
Advertisement
Namun menurut laporan Don Balon, rencana James itu dipastikan tidak akan berjalan mulus. Pasalnya ia dikabarkan tidak masuk dalam rencana Zinedine Zidane.
Scroll berita ini ke bawah untuk membaca situasi James selengkapnya.
Tidak Masuk Rencana
Menurut laporan tersebut, James sudah mengutarakan niatannya kembali ke Madrid. Namun ia mendapatkan tanggapan yang kurang baik dari sang pelatih.
Zidane dikabarkan sudah mengatakan bahwa ia tidak memasukan James ke dalam rencananya musim depan. Sang pemain dinilai tidak cocok dengan skema yang diusung pelatih asal Prancis itu.
Untuk itu Zidane kabarnya tidak melarang James kembali. Namun ia tidak berani memberikan jaminan bermain kepada pemain Timnas Kolombia tersebut.
Rencana Lain
Menurut laporan tersebut, alasan Zidane tidak menginginkan kedatangkan James karena ia akan mendapatkan amunisi baru di lini serang mereka musim depan, yaitu Rodrygo Goes.
Goes merupakan pembelian pertama Real Madrid di musim panas kemarin. Namun karena usianya yang masih di bawah 17 tahun, ia baru bisa pindah ke Madrid di musim panas nanti.
Zidane kabarnya sangat menyukai gaya bermain Rodrygo sehingga ia ingin memberikan banyak kesempatan bermain untuk sang pemuda musim depan.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 31 Maret 2019 16:00
-
Liga Spanyol 31 Maret 2019 14:00
Mau Christian Eriksen, Real Madrid Diminta Siapkan Uang Segini
-
Liga Spanyol 31 Maret 2019 11:40
-
Liga Spanyol 31 Maret 2019 10:40
-
Liga Inggris 31 Maret 2019 08:07
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:22
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:07
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:05
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 20:48
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 20:28
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 20:20
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...