Abidal: Barca Sekarang Kombinasi Kejeniusan Pep dan Ide Segar Enrique

Abidal: Barca Sekarang Kombinasi Kejeniusan Pep dan Ide Segar Enrique
Eric Abidal (c) AFP
- Mantan pemain , Eric Abidal, memberikan komentar positif terkait penampilan tim Catalan - yang di dua laga terakhir mampu melesakkan 10 gol dan menumbangkan dua tim raksasa: Real Madrid dan AS Roma.


Namun demikian, Abidal menolak memberikan perbandingan antara Barcelona era Luis Enrique, dengan tim era Josep Guardiola, yang hingga kini dianggap oleh banyak orang sebagai tim terbaik sepanjang sejarah klub.


"Barcelona tengah berada dalam kondisi luar biasa bagus. Leo sudah kembali bermain dan perlahan tim menjadi lebih baik. Mereka juga sudah mendatangkan Arda Turan dan Aleix Vidal untuk membuat tim jadi lebih kuat," tutur Abidal pada reporter.


"Namun kita tidak bisa membandingkan dua tim dari era yang berbeda. Para pemain yang ada saat ini amat cerdas dan bisa menarik pelajaran dari masing-masing pelatih.


"Tim yang ada saat ini merupakan kombinasi antara kejeniusan Pep dan juga ide-ide segar yang dimiliki oleh Enrique." [initial]


 (spo/rer)