
Bola.net - Real Madrid tertunduk lesu di hadapan pendukungnya sendiri setelah kalah 0-1 menghadapi Barcelona. Anak asuh Carlos Ancelotti tidak tampil memuaskan dan El Real harus mengakui keunggulan Blaugrana pada semifinal leg satu Copa del Rey, Jumat (3/3/2023) WIB.
kekalahan tersebut menjadi kekalahan pertama di Santiago Bernabeu, sejak terakhir terjadi pada April 2022 saat menghadapi Chelsea. Catatan buruk ini juga mencoreng capaian gemilang Real Madrid di La Liga musim ini yang belum terkalahkan di 11 laga kandang.
Pertandingan antar dua raksasa Spanyol tersebut berlangsung dengan intensitas tinggi. Alhasil wasit, José Luis Munuera Montero, mengeluarkan kartu kuning pertamanya untuk Vinicius Junior pada menit ke-24 setelah duel sengitnya dengan Frenkie de Jong.
Advertisement
Tidak lama berselang, Barcelona mampu mengungguli Real Madrid dengan gol bunuh diri Eder Militao pada menit 26. Gol ini pun menjadi gol satu-satunya pada laga tersebut.
Meski Real Madrid menguasai 65% penguasaan bola, buruknya penyelesaian di depan kotak penalti Barcelona menjadi alasan Real Madrid tidak mampu menciptakan satupun gol. Dari 13 kali percobaan shooting, El Real sama sekali tidak mampu menciptakan on target.
Dengan hasil tersebut, siapa sajakah pemain yang menjadi biang kerok dan harus bertanggung jawab atas kekalahan Los Blancos, Penasaran!? Simak selengkapnya di bawah ini!
Eduardo Camavinga
Pemain pertama yang menjadi biang kerok adalah Eduardo Camavinga. Pemain muda yang didatangkankan dari Rennes pada musim 2021/2022 tampil tidak memuaskan.
Bermain sejak menit awal, pemain tengah tersebut tidak mampu menciptakan umpan kunci ke barisan penyerang El Real. Tidak menjadi penyambung yang baik antar lini, membuat dirinya mendapat rating 6.6/10 (Sofascore).
Satu-satunya gol yang tercipta pada pertandingan tersebut pun ulah dari kesalahannya. Dirinya tidak mampu mengontrol dan mengoper bola ketika ditekan dua pemain Barcelona di tengah lapangan.
Eder Militao
Didatangkan pada 2019, Eder Militao turun menjadi starter bek tengah Real Madrid bersama Antonio Rudiger. Gol satu-satunya yang tercipta pada laga dini hari tadi adalah berkat ketidaksiapan dirinya.
Militao tidak mampu mengantisipasi Franck Kessie yang menerima umpan terobosan dari Ferran Torres. Alhasil, Kessie mampu melakukan shooting yang ditepis Thibaut Courtois, tetapi kemudian memantul ke Militao dan masuk ke gawang.
Sebagai seorang bek tengah, dirinya juga kurang mampu mengirimkan bola-bola panjang ke penyerang El Real. Militao hanya berhasil melakukan umpan lambung sebanyak empat kali dari 10 percobaan yang dilakukan.
Luka Modric
Pemain dengan sarat pengalaman pun tidak luput menjadi biang kerok pada laga Jumat dini hari tadi WIB. Luka Modric menjadi pemain ketiga yang harus bertanggung jawab atas kekalahan timnya.
Gelandang yang telah bergabung sejak 2012 bersama Real Madrid tersebut bermain 84 menit dengan minim kontribusi. Modric hanya fokus menyerang dan jarang untuk turun membantu pertahanan Los Blancos.
Meskipun demikian, dirinya hanya berhasil melakukan satu crossing dari tujuh kali percobaan. Modric pun tidak berhasil membuat on target dari empat tendangannya. Dengan kata lain, serangan yang dia lakukan tidak efektif untuk timnya.
Karim Benzema
Pemain terakhir adalah pemenang Ballon d’Or tahun 2022. Karim Benzema yang bermain penuh pada pertandingan kali ini tidak mampu menciptakan satupun on target.
Selama 90 menit, Benzema berhasil mendribble bola sebanyak tiga kali tanpa menghasilkan apa-apa. Menjadi pemain bintang yang diharapkan mampu membawa kemenangan di kandangnya sendiri, namun dirinya hanya mampu melakukan satu shoot yang diblok.
Satu-satunya serangan berbahaya yang dia hasilkan pun masuk ke dalam perangkap offside. Dengan penampilannya yang seperti itu, Benzema hanya mampu mendapat nilai di bawah rata-rata, 6.7/10 (sofascore).
Sumber: Sofascore, Transfermarkt
Penulis: Raka Darmawan (penulis adalah peserta magang merdeka 2023)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 2 Maret 2023 18:45
Real Madrid Luncurkan Operasi Senyap untuk Bajak Dusan Vlahovic
-
Liga Spanyol 2 Maret 2023 18:30
Bukan Haaland, Real Madrid Ingin Angkut Pemain Manchester City Ini
-
Liga Spanyol 2 Maret 2023 17:15
-
Liga Spanyol 2 Maret 2023 17:00
-
Liga Spanyol 2 Maret 2023 15:24
4 Pemain Kunci Real Madrid untuk Kalahkan Barcelona di Copa Del Rey
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 12:45
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 12:17
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 12:01
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:55
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:46
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:35
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...