38 Juta Euro, Barca Mulai Nego Aguero

38 Juta Euro, Barca Mulai Nego Aguero
Sergio Aguero. (c) AFP
Bola.net - Barcelona memulai misi berat mereka untuk mendapatkan Sergio Aguero dari Manchester City.

Striker asal Argentina itu mencetak 28 gol dari 34 penampilannya bersama The Citizens musim lalu. Tak hanya berhasil membawa klub menjadi juara Piala Liga, Kun juga sukses mempersembahkan trofi Premier League.

Pelatih anyar Barcelona, Luis Enrique, kabarnya menginginkan kehadiran Aguero di dalam skuatnya guna membangun formasi anyar yang mensyaratkan adanya seorang striker murni sebagai ujung tombak. Bak gayung bersambut, Aguero pun disebut oleh sang ayah akan dengan senang hati bergabung dengan kubu Camp Nou.

Menurut laporan yang diturunkan oleh Sport, Barcelona sudah mengajukan penawaran secara resmi senilai 38 juta poundsterling untuk Aguero kepada pihak Manchester City. Namun tentu saja, tawaran tersebut tidak bakal diterima begitu saja oleh kubu asuhan Manuel Pellegrini.

Pasalnya, mereka mengeluarkan dana tak kurang dari 44 juta Euro untuk memboyong Aguero dari Atletico Madrid tiga tahun lalu dan sudah pasti klub tidak akan melepas striker andalannya dengan harga kurang dari jumlah tersebut. [initial]

 (sport/rer)