17 Kesalahan Transfer dalam 5 Tahun, Wajar Jika Lionel Messi Muak Ingin Tinggalkan Barcelona

17 Kesalahan Transfer dalam 5 Tahun, Wajar Jika Lionel Messi Muak Ingin Tinggalkan Barcelona
Bintang Barcelona, Lionel Messi, tampak kecewa saat timnya kalah atas Bayern Munchen pada babak perempat final Liga Champions hari Sabtu (15/8/2020). (c) AP Photo

Bola.net - 6 Juni 2015, Barcelona ada di puncak dunia usai mengalahkan Juventus 3-1 di final Liga Champions. Mereka membuktikan diri sebagai raja sepak bola Eropa, yang sekaligus jadi raja sepak bola dunia.

Sekarang, lima tahun berselang, Barca kacau balau dan terpuruk. Mereka terancam kehilangan sang superstar, Lionel Messi, yang dikabarkan sudah muak dan kecewa dengan kepemimpinan klub yang tak pernah belajar dari kesalahan.

Sejak meraih gelar Liga Champions terakhir pada tahun 2015 lalu, Barca mencoba meraih trofi keenam mereka dengan cara mendatangkan sejumlah pemain top. Nahasnya pemain-pemain ini ternyata gagal total di Camp Nou, yang jadi salah satu kesalahan utama Barca.

Kesalahan-kesalahan inilah yang diyakini mendorong Messi untuk pergi. Barca merupakan salah satu klub terbesar di dunia, tapi pembelian pemain mereka berkata sebaliknya.

Mengapa demikian? Menurut Marca, setidaknya ada 17 transfer pemain yang terbilang gagal dalam lima tahun terakhir. Siapa saja mereka? Scroll ke bawah ya, Bolaneters!

1 dari 6 halaman

17 kesalahan transfer Barcelona

1. Aleix Vidal : 2015 - 10 juta euro

Bek sayap yang didatangkan dari Sevilla, diharapkan bisa memperkuat skuad yang baru menjuarai Liga Champions.

Syangnya Vidal hanya jadi cadangan, bahkan memainkannya sebagai pelapis pun tampak berisiko. Dia pergi tiga musim setelahnya.

2. Arda Turan: 2015 - 40 juta euro

Salah satu kekecewaan transfer terbesar Barcelona. Gelandang Turki ini merupakan pemain penting di Atletico Madrid, tapi pindah ke Barca adalah kesalahan besar.

Turan tidak pernah membuktikan diri di Camp Nou, dan pada akhirnya dia pulang ke Turki.

3. Samuel Umtiti: 2016 - 25 juta euro

Awalnya berjalan baik, Umtiti tampak potensial. Namun, setelah gelaran Piala Dunia 2018, masalah mulai muncul antara dia dengan pihak klub.

Cedera kambuhan juga jadi musuh besar Umtiti. Sekarang dia lebih sering dirawat daripada bermain.

Samuel Umtiti (c) AFPSamuel Umtiti (c) AFP

2 dari 6 halaman

4. Andre Gomes: 2016 - 37 juta euro

Barcelona mengalahkan Real Madrid dalam pemburuan Andre Gomes, entah karena mereka memang berminat atau hanya tak mau melihat rival abadi mendapatkan pemain baru.

Terbukti Gomes tak pernah mendapatkan kesempatan bermain reguler, akhirnya dia dilepas ke Everton.

5. Nelson Semedo: 2016 - 30 juta euro

Meski jadi pilihan pertama untuk sektor bek kanan Barca beberapa bulan terakhir, level permainan Semedo jelas jauh di bawah harapan.

Lihat saja kekalahan 2-8 dari Bayern Munchen di LIga Champions beberapa pekan lalu, yang membuktikan bagaimana Semedo kelimpungan menghadapi Alphonso Davies.

6. Lucas Digne: 2016 - 17 juta euro

Kasusnya sama seperti Semedo. Digne merupakan bek kiri bagus, bisa diandalkan, tapi level permainannya masih belum cukup untuk Barca.

3 dari 6 halaman

Paco Alcacer (c) AFPPaco Alcacer (c) AFP

7. Paco Alcacer: 2016 - 30 juta euro

Tidak ada yang meragukan kemampuannya sebelum bergabung dengan Barcelona, tapi transfer ini adalah bencana untuk Alcacer.

Dia kesulitan mendapatkan tempat dalam tim yang saat itu didominasi Messi, Neymar, dan Luis Suarez. Akhirnya Alcacer pindah ke Dortmund hanya setelah satu tahun di Camp Nou.

8. Paulinho: 2017 - 40 juta euro

Membayar 40 juta euro untuk pemain yang bahkan tidak cocok dengan filosofi klub, entah apa yang dipikirkan Barcelona.

Paulinho potensial, tapi jelas tidak sesuai dengan harapan Barca. Dia pun dikembalikan ke Cina setelah masa singkat di Spanyol.

9. Philippe Coutinho: 2017 - 145 juta euro

Neymar pergi, Barca dapat banyak uang, lalu menghamburkan uang itu dengan alasan tidak jelas.

Coutinho tiba dengan harga luar biasa mahal, rekor transfer klub. Nahasnya, dia bahkan tidak masuk tim inti, dan justru berakhir dipinjamkan ke klub lain.

Sekarang masa depan Coutinho pun tidak jelas.

4 dari 6 halaman

10. Ousmane Dembele: 2017 - 138 juta euro

Mantan bintang Borussia Dortmund yang tampak ideal sebagai pengganti Neymar, tapi Dembele datang membawa banyak masalah.

Sikapnya buruk, masih kekanak-kanakan. Dia juga punya masalah cedera kambuhan yang membuatnya tersingkir dari tim inti.

11. Yerry Mina: 2018 - 11 juta euro

Barca bermaksud memperkuat barisan bek tengah mereka dengan mendatangkan Mina, kesalahan besar.

Level Mina jauh di bawah harapan, dia hany tampil enam kali dalam enam bulan. Satu kesalahan transfer ini sangat sulit dijelaskan.

12. Kevin-Prince Boateng: 2018 - pinjaman

Entah apa yang dipikirkan Barca saat meminjam pemain seperti Boateng. Transfer ini salah di banyak sisi, khususnya karena mereka membuang uang untuk meminjam pemain yang tak perlu.

Enam bulan di Camp Nou, Boateng hampir tidak pernah bermain. Dia lebih banyak bergaya di luar lapangan.

5 dari 6 halaman

Malcom merayakan golnya ke gawang Inter Milan. (c) APMalcom merayakan golnya ke gawang Inter Milan. (c) AP

13. Malcom: 2018 - 41 juta euro

Sudah repot-repot menikung AS Roma, ternyata transfer Malcom tak berguna untuk Barcelona. Barca berjudi, dan terbukti gagal total.

Satu-satunya kenangan akan Malcolm adalah golnya ke gawang Real Madrid di Copa del Rey. Hanya itu, sekarang dia bermain untuk Zenit.

14. Arturo Vidal: 2018 - 20 juta euro

Vidal gelandang hebat, petarung, serbabisa. Namun, bukan gelandang seperti ini yang dibutuhkan Barcelona.

Vidal dikabarkan sudah mengajukan permintaan memutus kontraknya. Dia akan segera bergabung dengan Inter Milan.

15. Clement Lenglet: 2018 - 36 juta euro

Lenglet akan dipertahankan pelatih anyar Barca, Ronald Koeman. Performanya cukup memuaskan, cukup gemilang semusim terakhir.

Sayangnya, Lenglet masih belum bisa menyamai level pendahulunya. Barca dulu punya bek tengah sekelas Carles Puyol dan Javier Mascherano, level Lenglet masih jauh di bawah mereka.

6 dari 6 halaman

16. Junior Firpo: 2019 - 18 juta euro

Pernah tampil luar biasa bersama Real Betis dan diharapkan jadi pelapis Jordi Alba. Namun, sampai sekarang Firpo belum benar-benar membuktikan kemampuannya.

Masih terlalu cepat menilai kemampuan Firpo sebenarnya, musim 2020/21 mendatang adalah kesempatannya membuktikan diri.

17. Antoine Griezmann: 2019 - 120 juta euro

Griezmann pemain hebat, juara dunia, pemimpin tim. Namun, datang ke Barcelona adalah kesalahan besar.

Dia tidak akan mendapatkan ruang gerak bebas seperti seharusnya. Griezmann dimainkan di posisi keliru dan menutup musim debutnya di Barca tanpa trofi.

Sumber: Marca