Zaza Puas Dengan Kontribusi Assist

Zaza Puas Dengan Kontribusi Assist
Simone Zaza (c) AFP
- mengalahkan 1-0 di matchday 2 Grup E Euro 2016. Dipadu kemenangan 2-0 atas Belgia di pertandingan pertama, Azzurri pun memastikan diri lolos ke babak 16 besar.


Gol tunggal ke gawang Swedia dicetak pada menit 88. Gol Eder itu tercipta lewat assist Simone Zaza, setelah sebelumnya meneruskan lemparan ke dalam Giorgio Chiellini.


"Saya lega bisa melakoni debut di turnamen ini. Saya hanya di bangku cadangan saat melawan Belgia. Saya puas telah memberi kontribusi untuk tim," kata Zaza seperti dikutip Football Italia.


"Kami tidak bermain mengecewakan dan lolos. Jadi, tentu saja kami senang."


"Giorgio Chiellini bahkan turut berkontribusi untuk assist ini dengan tangannya."


Pada pertandingan terakhir Grup E, Italia akan menghadapi Republik Irlandia. Irlandia sendiri, setelah imbang 1-1 kontra Swedia, baru saja dipermak Belgia 0-3. [initial]


 (foti/gia)