Wilmots: Kesalahan Kecil, Italia Cetak Gol

Wilmots: Kesalahan Kecil, Italia Cetak Gol
Marc Wilmots (c) AFP
- menghantam 2-0 dalam laga pertama mereka di Grup E Euro 2016, Selasa (14/6). Ini hasil yang sangat mengecewakan bagi Belgia, yang notabene lebih diunggulkan di atas kertas.


Pelatih Belgia Marc Wilmots menyesalkan kelengahan pasukannya yang berujung pada gol-gol Italia, terutama gol pembuka oleh Emanuele Giaccherini pada menit 32.


"Seluruh tim kami sangat kecewa," kata Wilmots seperti dikutip Football Italia.


"Di setengah jam pertama, kami sama sekali tak memberi mereka kesempatan, sedangkan kami menciptakan beberapa peluang. Lalu, ada satu kesalahan kecil di belakang dan Italia mencetak gol."


"Ada kesalahan komunikasi antara Toby Alderweireld dan Laurent Ciman."



Gol kedua Italia disarangkan Graziano Pelle lewat assist Antonio Candreva di masa injury time. Belgia tak sanggup membalas. [initial]


 (foti/gia)