Waddle: Hodgson Harusnya Mainkan Rashford

Waddle: Hodgson Harusnya Mainkan Rashford
Marcus Rashford (c) AFP
- Chris Waddle mengkritik Roy Hodgson, yang tak memainkan Marcus Rashford lebih cepat, ketika kalah dari Islandia.


Datang ke turnamen sebagai salah satu favorit, Inggris kalah 1-2 dari negara debutan di Euro 2016 dan akhirnya harus tersingkir di babak 16 besar.


"Kita punya pemain yang bermain tanpa rasa percaya diri. Hodgson harusnya memainkan Rashford lebih awal. Ia bermain bagus melawan Wales. Ia mungkin adalah pemain terbaik kita dalam lima menit yang ia mainkan," tutur Waddle pada Daily Star.


"Mengapa ia hanya dijadikan cadangan, ia siap bermain dan memberikan keseimbangan."


"Jack Wilshere masuk dan membiarkan lawan merebut bola. Saya kira andai ia fit, ia bakal jadi pemain yang bagus. Namun ia tak bermain selama setahun belakangan. Anda tak bisa membawanya ke turnamen dan mengatakan ia fit."


"Mereka membutuhkan waktu untuk bisa membangun kondisi dan benar-benar fit untuk bermain." [initial]


  (dst/rer)