Verratti Dipastikan Absen di EURO 2016

Verratti Dipastikan Absen di EURO 2016
Marco Verratti (c) AFP
- Sebuah kabar tidak menyenangkan diterima tim nasional . Gelandang Marco Verratti dipastikan absen di EURO 2016.


Verratti sudah lama mengalami masalah hernia. Dilansir Football Italia, PSG telah mengkonfirmasikan bahwa Verratti harus menjalani operasi untuk menyembuhkannya.


Operasi itu akan dilakukan di Doha pada 16 Mei mendatang. Setelah operasi, proses pemulihannya diperkirakan memakan waktu sekitar delapan pekan.


Itu artinya, Verratti takkan bisa memperkuat Italia di EURO 2016.


Pelatih Azzurri Antonio Conte pun sepertinya harus memutar otak dalam meramu lini tengahnya. Pasalnya, Conte juga tidak bisa membawa gelandang Juventus Claudio Marchisio yang juga mengalami cedera. [initial]


 (foti/gia)