Van Hanegem Tetap Percaya Van Persie

 Van Hanegem Tetap Percaya Van Persie
Robin Van Persie © AFP
Bola.net - Seperti yang telah diberitakan sebelumnya, legenda Feyenoord, Willem van Hanegem mengkritik permainan Van Persie setelah kekalahan yang harus diterima Belanda saat melawan Denmark Sabtu kemarin.

Meskipun memberi kritik, Van Hanegem juga bersikeras bahwa Van Persie harus dimainkan pada saat pertandingan Belanda melawan Jerman.

"Anda harus memainkannya, karena jika tidak Anda akan mengirimnya pulang dan tak bisa memakainya lagi. Selain itu, Anda bisa memberikannya pengertian bahwa kekalahan atas Denmark kemarin semua karena kesalahannya," kata Van Hanegem.

"Van Marwijk bisa membuatnya jauh lebih mudah jika Huntelaar bermain sebagai gelandang bertahan dan Van Persie di lini depan."   (sw/fji)