Usai Dipecundangi Kroasia, Ruang Ganti Spanyol Hening

Usai Dipecundangi Kroasia, Ruang Ganti Spanyol Hening
Vicente del Bosque (c) AFP
- Pelatih Spanyol, Vicente del Bosque mengungkapkan bagaimana kecewanya para pemain usai kalah dari Kroasia di laga terakhir penyisihan Grup D Euro 2016.


Bukan hanya gagal meraih poin, kekalahan tersebut juga membuat Spanyol harus rela turun ke posisi kedua dengan raihan enam poin dari tiga laga di bawah Kroasia.


Sempat unggul lebih dahulu lewat gol Alvaro Morata, La Furia Roja harus rela dibalas dua gol lewat gol Nikola Kalinic dan gol telat dari Ivan Parisic di tiga menit sebelum pertandingan usai.


"Para pemain duduk dalam keheningan. Mereka tak menikmati kekalahan," ungkapnya.


"Kami memiliki permainan di bawah kendali kami, saya tak akan menyebut performa kami secara berlebihan. Kami bermain cukup baik, tapi hanya ada satu kehilangan konsentrasi di akhir, saya tak memiliki keluhan akan para pemain," tandasnya.[initial]


 (uefa/dzi)