Tunjuk Hiddink, Gullit Tuding KNVB Pengecut

Tunjuk Hiddink, Gullit Tuding KNVB Pengecut
Guus Hiddink. (c) AFP
Bola.net - Legenda Belanda Ruud Gullit mengecam keputusan Federasi Sepakbola Belanda (KNVB) yang menunjuk Guus Hiddink sebagai pelatih tim nasional yang baru. Gullit menuding keputusan memilih Hiddink ini dinilai sebagai langkah yang pengecut.

Hiddink mengambil alih tongkat kepelatihan Oranje dari tangan Louis Van Gaal usai turnamen Piala Dunia 2014 lalu. Namun sampai sejauh ini kinerja pria berusia 67 tahun itu kurang memuaskan. Kalah tiga kali dari empat laga.

Gullit menilai seharusnya pihak KNVB lebih memilih manajer Southampton Ronald Koeman ketimbang Hiddink. Menurutnya, Koeman bisa meremajakan skuat Belanda saat ini.

"Federasi melewatkan kesempatan untuk meremajakan tim. Saya cenderung memilih Koeman," tulis Gullit di De Telegraaf.

"Para pemain generasi sekarang sudah mengenal dia. Saya tidak mengerti alasan Federasi memilih dia. Itu keputusan pengecut dan saya menyalahkan KNVB."[initial]

 (if/ada)