Tridente El Shaarawy, Pelle, Candreva vs Spanyol

Tridente El Shaarawy, Pelle, Candreva vs Spanyol
Stephan El Shaarawy (c) ANSA
- Italia akan beruji coba melawan Spanyol di Dacia Arena, Udine, Jumat (25/3). Pelatih Azzurri Antonio Conte diperkirakan bakal memakai formasi 3-4-3 untuk menghadapi La Furia Roja.


Dilansir Rai Sport, Conte sudah mencoba skema itu dalam latihan. Tridente lini depan sendiri diyakini bakal diisi Stephan El Shaarawy, Graziano Pelle dan Antonio Candreva.


Alessandro Florenzi dan Emanuele Giaccherini bakal ditempatkan di sayap, mengapit Marco Parolo serta Riccardo Montolivo. Di belakang, dengan kurangnya stok bek sentral akibat cedera, Matteo Darmian diperkirakan bakal diberi peran berbeda, yakni mengisi salah satu dari tiga pos pemain bertahan.


Di bawah mistar, kapten Gianluigi Buffon dikabarkan fit meski sebelumnya sempat diragukan akibat flu.


Perkiraan starter Italia: Buffon; Darmian, Bonucci, Acerbi; Giaccherini, Parolo, Montolivo, Florenzi; El Shaarawy, Pelle, Candreva. [initial]


 (rai/gia)