Termasuk Olivier Giroud, Ini 5 Pencetak Gol Terbanyak Timnas Prancis Sepanjang Masa

Termasuk Olivier Giroud, Ini 5 Pencetak Gol Terbanyak Timnas Prancis Sepanjang Masa
Penyerang timnas Prancis, Olivier Giroud, usai mencetak gol ke gawang Ukraina, Kamis (8/10/2020) (c) AP Photo

Bola.net - Olivier Giroud baru saja mengukir prestasi gemilang setelah Timnas Prancis melibas Ukraina dengan skor 7-1, Kamis (8/10/2020) dinihari WIB. Giroud semakin memantapkan posisinya di daftar teratas pencetak gol terbanyak sepanjang masa Les Bleus.

Turun sejak menit pertama dan menjadi kapten di laga itu, Giroud tampil cukup mengesankan selama 73 menit. Pasalnya, pemain berusia 34 tahun ini berhasil membobol gawang Georgiy Bushchan sebanyak dua kali.

Lewat dua gol yang ia sumbangkan, Giroud berhak naik ke posisi dua sebagai pencetak gol terbanyak Timnas Prancis, dengan total 42 gol dari 100 laga yang telah dimainkannya.

Torehan golnya masih memungkinkan untuk bertambah karena sampai sekarang Giroud masih aktif bermain. Selain Giroud, lantas siapa saja para pencetak gol terbanyak Timnas Prancis sepanjang masa?

Simak selengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.

1 dari 4 halaman

1. Thierry Henry (51 gol)

1. Thierry Henry (51 gol)

Thierry Henry (c) AFP

Legenda sepak bola Prancis yang juga banyak menghabiskan karier di Arsenal, Thierry Henry berhasil menduduki posisi puncak sebagai pencetak gol terbanyak Timnas Prancis.

Tampil sebanyak 122 pertandingan, Henry cukup produktif dengan 51 golnya dan sampai saat ini masih belum ada yang bisa memecahkan rekor gol milik Henry.

2 dari 4 halaman

2. Michel Platini (41 gol)

2. Michel Platini (41 gol)

Michel Platini (c) Mark Leech

Nama Michel Platini mungkin sudah tidak asing lagi dan sekarang dikenal sebagai Presiden UEFA. Namun, ternyata Platini merupakan mantan pesepak bola yang cukup diandalkan Timnas Prancis.

Saat masih aktif bermain, Platini yang berposisi sebagai gelandang serang mampu mencetak 41 gol dari 73 pertandingannya bersama Les Bleus.

3 dari 4 halaman

3. Antoine Griezmann (32 gol)

3. Antoine Griezmann (32 gol)

Pemain Prancis, Antoine Griezmann. (c) AP Photo

Tak mau kalah dengan Olivier Giroud, Antoine Griezmann pun turut mencatatkan namanya menjadi pencetak gol terbanyak sepanjang masa Timnas Prancis.

Sejauh ini, Griezmann telah mencetak 32 gol dari 81 pertandingannya bersama Timnas Prancis. Mengingat Griezmann masih aktif bermain, bukan tak mungkin kelak ia akan memecahkan rekor milik nama-nama besar lainnya.

4 dari 4 halaman

4. David Trezeguet (31 gol)

4. David Trezeguet (31 gol)

David Trezeguet (c) ist

Ketajaman David Trezeguet sebagai bomber tidak perlu diragukan lagi. Tak hanya di level klub saja, Trezeguet juga cukup produktif ketika berseragam Timnas Prancis.

Dari 70 caps yang sudah ia catat, eks pemain Juventus ini berhasil membukukan 31 gol dari 70 pertandingannya bersama Les Bleus.

Sumber: Transfermarkt

(Bola.net/Hendra Wijaya)