
Bola.net - Benar bahwa Inggris belum menunjukkan level permainan terbaiknya di Euro 2024. Namun justru itulah tanda-tanda bahwa The Three Lions mungkin bisa jadi juara. Football is coming home.
Laju Inggris di Euro 2024 memang tidak cukup meyakinkan. Mereka jadi juara Grup C dengan sentuhan keajaiban, cukup meraih 5 poin, hanya 1 kali menang, 2 kali imbang.
Lalu, di babak 16 besar, Inggris hampir disingkirkan Slovakia. Namun, pemain top seperti Jude Bellingham dan Harry Kane muncul jadi penyelamat.
Advertisement
Terbaru, di babak 8 besar, Inggris cukup beruntung bisa menyingkirkan Swiss lewat drama adu penalti. Inggris pun lolos ke semifinal, bersiap menghadapi Belanda.
Belum Main di Level Terbaik, tapi Gak Ada Masalah
Inggris memang belum mencapai permainan level top. Melihat Inggris bisa sampai ke babak semifinal saja sudah jadi kejutan besar. Hal ini pun diakui oleh mantan pemain Inggris, Gary Neville.
Neville tidak membantah bahwa Inggris memang belum tampil sebaik mungkin. Namun, dia juga melihat bahwa keseluruhan turnamen Euro 2024 memang bukan untuk tim top.
"Kami belum memberikan permainan terbaik, tapi sepertinya turnamen ini memang berjalan demikian. Hanya Spanyol yang menyuguhkan sepak bola fantastis, tapi tim-tim lain belum benar-benar bagus, meski berhasil lolos," kata Neville.
"Lihat Belanda, Prancis -- tim-tim unggulan juara -- mereka belum benar-benar memberikan performa terbaik."
Harus Tingkatkan Performa
Kini, Inggris tinggal memenangi dua pertandingan lagi untuk jadi juara, yaitu menang di semifinal dan menang di final. Jadi, Neville berharap performa para pemain bisa lebih baik lagi.
"Memang ini jadi tanda-tanda bagus sebuah tim, bahwa mereka bisa melewati laga-laga alot. Namun, Anda tidak bisa terus mengandalkan hal semacam itu terus-menerus," ujar Neville.
"Menurut saya, Inggris harus meningkatkan level performa jika tidak mau tersandung di laga berikutnya," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Piala Eropa 7 Juli 2024 20:40
Georgina Sambut Ronaldo yang Baru Pulang Dinas Dari Euro 2024
-
Piala Eropa 7 Juli 2024 16:28
-
Piala Eropa 7 Juli 2024 14:53
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 03:00
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:47
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
BERITA LAINNYA
-
piala eropa 21 Maret 2025 01:42
-
piala eropa 21 Maret 2025 01:35
-
piala eropa 21 Maret 2025 01:25
-
piala eropa 21 Maret 2025 01:15
-
piala eropa 20 Maret 2025 14:47
-
piala eropa 20 Maret 2025 11:36
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...