Sterling: Semoga Performa Vardy Berlanjut di Timnas Inggris

Sterling: Semoga Performa Vardy Berlanjut di Timnas Inggris
Raheem Sterling (c) AFP
- Winger Manchester City dan timnas , Raheem Sterling memuji performa bagus yang ditunjukkan Jamie Vardy awal musim ini. Sterling berharap performa Vardy berlanjut saat memperkuat the Three Lions.


Dalam konferensi pers bersama timnas Inggris jelang laga uji coba di jeda internasional pekan ini, Sterling memuji penyerang miliki Leicester City tersebut.


"Ini hal bagus untuk sepakbola Inggris. Semoga Vardy bisa membawa performa bagusnya itu saat memperkuat timnas Inggris," ujarnya.


Sejauh ini, Vardy diambang menyamai catatan mantan penyerang Manchester United, Ruud van Nistelrooy (10) setelah ia mencetak gol di sembilan laga beruntung.


Vardy sendiri saat ini merupakan top skor sementara Premier League dengan 12 gol. Torehannya itu hanya kalah dari penyerang Bayern Munchen, Robert Lewandowski dan penyerang Borussia Dortmund, Pierre-Emerick Aubameyang yang sama-sama telah mencetak 14 gol dari lima liga top Eropa sejauh ini.[initial]


 (twt/dzi)