
- Insiden pemecatan Julen Lopetegui dari jabatan pelatih timnas Spanyol sudah tidak ingin dikenang lagi oleh presiden RFEF (Federasi sepak bola Spanyol), Luis Rubiales. Ia lebih tertarik untuk membicarakan masa depan bersama pelatih saat ini, Luis Enrique.
Beberapa hari jelang laga perdananya di Piala Dunia 2018, terjadi drama di dalam tubuh timnas Spanyol. Hal itu disebabkan oleh Julen Lopetegui yang memutuskan untuk bergabung dengan klub raksasa La Liga, Real Madrid.
Advertisement
Sontak kabar mengejutkan tersebut membuat federasi sepak bola Spanyol kalang kabut, dan langsung memecatnya. Dengan cepat, mereka menunjuk Fernando Hierro sebagai pelatih sementara La Furia Roja.
Scroll ke bawah untuk membaca komentar Luis Rubiales.
Sudah Lupakan Insiden Lopetegui
Insiden itu membuat Rubiales terpaksa membuat keputusan berat pertamanya sejak menggantikan Angel Maria Villar. Dan kini, ia tidak ingin kembali mengingatnya dan lebih tertarik untuk membicarakan masa depan timnas Spanyol bersama Luis Enrique.
"Kami bersikap dengan integritas dan kejujuran. Dan sekarang, kami telah membuka lembaran baru," ujar Rubiales seperti yang dikutip dari Daily Mail.
"Kami sekarang berada di era Luis Enrique, dan kami sangat senang dengan hal itu," sambungnya.
Spanyol Belum Pasti Juara
Walaupun demikian, kehadiran Luis Enrique tidak membuat pria berumur 41 tahun itu optimis dengan peluang Spanyol meraih trofi bergengsi di masa yang akan datang. Tetapi, ia yakin bahwa Sergio Ramos dkk bisa membuat pendukung La Furia Roja bangga.
"Kami tidak bisa bilang akan memenangkan Piala Dunia ataupun Piala Eropa, tetapi saya percaya kami akan merasa sangat bangga dengan timnas kami," lanjutnya.
"Ada keputusan yang harus dibuat dalam hidup, dan itu selalu tidak mudah untuk dilakukan. Tetapi kami ingin terus maju," tutupnya.
Kini, bersama Luis Enrique, timnas Spanyol akan mengarungi ketatnya persaingan di UEFA Nation League. Laga perdana mereka akan digelar pada hari Minggu (9/9) dini hari nanti, dengan Inggris sebagai lawannya.
Saksikan Juga Video Ini
Momen-momen mengharukan atlet Indonesia saat meraih medali emas dalam ajang Asian Games 2018 kemarin bisa anda lihat pada tautan video di bawah ini. Jangan lupa saksikan, ya!
(dm/yom)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 6 September 2018 22:56
-
Liga Champions 6 September 2018 22:28
-
Liga Spanyol 6 September 2018 21:50
-
Liga Inggris 6 September 2018 21:34
-
Liga Spanyol 6 September 2018 20:05
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 06:29
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 06:21
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 06:15
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 06:12
-
Piala Eropa 20 Maret 2025 06:11
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 06:10
BERITA LAINNYA
-
piala eropa 20 Maret 2025 06:11
-
piala eropa 20 Maret 2025 05:36
-
piala eropa 19 Maret 2025 15:59
-
piala eropa 19 Maret 2025 15:58
-
piala eropa 19 Maret 2025 15:57
-
piala eropa 19 Maret 2025 15:56
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...