
Bola.net - Kapten Timnas Spanyol U-21, Thiago Alcantara sebenarnya berpeluang mencetak 4 gol dalam pertandingan final melawan Italia dini hari tadi (19/6). Setelah mencetak hattrick yang membawa La Rojita unggul 3-1, wasit menjatuhkan hukuman penalti kepada Italia.
Sebelumnya Spanyol telah mendapatkan satu hadiah penalti yang dieksekusi dengan baik oleh gelandang Barcelona tersebut. Namun alih-alih memastikan quattrick, Thiago membiarkan Isco yang maju sebagai eksekutor.
Gelandang asal Malaga tersebut berhasil menjalankan tugasnya dengan baik. Fabio Borini kemudian mencetak gol hiburan bagi Italia dan merubah skor menjadi 4-2.
Ada cerita menarik mengenai pemilihan eksekutor penalti tersebut. Isco menyatakan bahwa dirinya dan Thiago telah berdiskusi mengenai kemungkinan mendapat dua hukuman penalti.
"Kami telah sepakat sejak awal kompetisi bahwa kami akan berbagi tugas sebagai eksekutor apabila dalam sebuah pertandingan kami mendapat dua tendangan penalti," ungkap pemain 22 tahun tersebut.
Kemenangan Spanyol di partai final tersebut membuat mereka menjadi juara beruntun dalam perhelatan Piala Eropa U-21. Prestasi tersebut menyamai pencapaian Timnas Senior mereka dan semakin menegaskan hegemoni Spanyol di percaturan sepakbola dunia. (yh/as/mri)
Sebelumnya Spanyol telah mendapatkan satu hadiah penalti yang dieksekusi dengan baik oleh gelandang Barcelona tersebut. Namun alih-alih memastikan quattrick, Thiago membiarkan Isco yang maju sebagai eksekutor.
Gelandang asal Malaga tersebut berhasil menjalankan tugasnya dengan baik. Fabio Borini kemudian mencetak gol hiburan bagi Italia dan merubah skor menjadi 4-2.
Ada cerita menarik mengenai pemilihan eksekutor penalti tersebut. Isco menyatakan bahwa dirinya dan Thiago telah berdiskusi mengenai kemungkinan mendapat dua hukuman penalti.
"Kami telah sepakat sejak awal kompetisi bahwa kami akan berbagi tugas sebagai eksekutor apabila dalam sebuah pertandingan kami mendapat dua tendangan penalti," ungkap pemain 22 tahun tersebut.
Kemenangan Spanyol di partai final tersebut membuat mereka menjadi juara beruntun dalam perhelatan Piala Eropa U-21. Prestasi tersebut menyamai pencapaian Timnas Senior mereka dan semakin menegaskan hegemoni Spanyol di percaturan sepakbola dunia. (yh/as/mri)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 18 Juni 2013 21:59
-
Liga Inggris 12 Juni 2013 12:21
-
Piala Eropa 7 Juni 2013 02:11
-
Liga Spanyol 5 Juni 2013 15:22
-
Liga Spanyol 4 Juni 2013 14:52
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:06
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 19:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:31
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:29
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:27
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 17:58
BERITA LAINNYA
-
piala eropa 22 Maret 2025 12:01
-
piala eropa 22 Maret 2025 07:15
-
piala eropa 22 Maret 2025 05:11
-
piala eropa 22 Maret 2025 04:48
-
piala eropa 22 Maret 2025 04:41
-
piala eropa 21 Maret 2025 23:46
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...