Simone Zaza Belajar Banyak Dari Antonio Conte

Simone Zaza Belajar Banyak Dari Antonio Conte
Simone Zaza (c) AFP
- Penyerang Italia, Simone Zaza mengatakan dirinya telah belajar begitu banyak hal dari sosok Antonio Conte yang merupakan pelatih timnas Italia.


Dikatakan oleh Zaza, mantan pelatih Juventus itu adalah sosok pelatih yang sangat luar biasa dalam kepemimpinannya. Menurutnya, Conte juga selalu mencoba memberikan yang terbaik yang dia bisa untuk tim yang tengah ia tangani.


Selain belajar tentang sepakbola secara umum, diakui Zaza bahwa Conte juga telah mengajarkan padanya tentang bagaimana mengatasi karakter seseorang.


"Dia telah memenangkan begitu banyak dalam karirnya dan ingin mencoba menang bersama Italia juga. Secara pribadi, dia mengajarkan saya banyak sekali dalam hal karakter," ujarnya.


"Saya bukanlah seseorang yang takut atau membiarkan kepala saya tertunduk. Jadi saya tak akan berdiam diri di bangku cadangan menyakiti saya," tandasnya.[initial]


 


Serunya ‘jual-beli’ serangan dalam laga final bola  di Perancis nanti bakal jadi momen yang sayang kalau  dilewatkan. Jangan mager, ayo ikut REXONA #MOGERTOFRANCE  biar bisa nonton final bola langsung di Perancis. Caranya gampang, jawab tantangan REXONA: “Hal paling #MOGER apa yang akan kamu lakukan demi mendukung tim favorit langsung di Paris?”


Buat jawabanmu dalam bentuk video atau foto. Upload di Twitter atau Instagram disertai tagar #MOGERTOFRANCE dan #BOLANETMOGER sebelum 21 Juni 2016!  (foti/dzi)