Siklus 16 Tahun Ramalkan Prancis Juara Euro 2016

Siklus 16 Tahun Ramalkan Prancis Juara Euro 2016
(c) Bola.Net
- Selain faktor teknis, timnas Prancis juga akan mendapatkan dukungan non teknis jelang bergulirnya final Euro 2016 pada dini hari nanti (11/7) melawan Portugal. Faktor tersebut adalah siklus juara 16 tahunan yang dimiliki oleh Le Blue di ajang antar negara di Eropa ini.


Mulanya, Prancis pertama kali menjadi juara di Euro 1984. Lantas, mereka mendapatkan kembali gelar terbaik di Eropa pada ajang Euro tahun 2000. Berjarak 16 tahun setelah gelar pertama.


Dan, kini Prancis bersiap meraih pesta di Euro 2016. Tepat 16 tahun setelah mereka juara di Euro 2000.


"Kami memenangkan Euro pada tahun 1984 dan 16 tahun kemudian kami juga menang pada tahun 2000. Sekarang 16 tahun berselang dari waktu itu. Kami memiliki kebiasaan memenangkan turnamen di rumah. Mungkin tentang budaya kita," ujar legenda Prancis, Thierry Henry.


"Enam tahun yang lalu semua orang menertawakan kita. Sekarang kita perlu mendapatkan gelar untuk mengakhirinya dan untuk menunjukkan seberapa jauh kita telah datang," tandas pengoleksi 123 caps bersama timnas Prancis ini. [initial]


 (bbc/asa)