Semakin Tua, Chiellini Mulai Pikirkan Pensiun

Semakin Tua, Chiellini Mulai Pikirkan Pensiun
Giorgio Chiellini (c) AFP

Bola.net - - Umur yang semakin menua membuat bek Juventus, Giorgio Chiellini, mulai mempertimbangkan masa depannya di timnas Italia. Meskipun demikian, ia masih butuh masukan dari sang pelatih saat ini, Roberto Mancini.

Chiellini memulai debutnya di timnas Italia pada tahun bulan November 2004 silam, saat masih ditukangi oleh pelatih Marcello Lippi. Dan seiring penampilan apiknya bersama Juventus pasca Calciopoli, ia pun menjadi langganan di lini pertahanan Azzuri.

Sayangnya, ia gagal membawa Italia berpartisipasi di Piala Dunia 2018 kemarin. Azzuri, yang dilatih oleh Gian Piero Ventura, gagal melewati fase kualifikasi dan disingkirkan oleh tim kuda hitam, Swedia.

1 dari 3 halaman

Sudah Tak Merasa Muda Lagi

Sudah Tak Merasa Muda Lagi

Giorgio Chiellini (c) AFP Pada 14 Agustus nanti, Chiellini akan genap berumur 34 tahun. Itu artinya, dia akan berumur 36 tahun jika Azzuri lolos ke Piala Eropa 2020 mendatang. Hal inilah yang membuat eks bek Fiorentina itu mulai bimbang dengan masa depannya.

"Saya bimbang. Saya bukanlah anak muda lagi," ujar Chiellini seperti yang dikutip dari Football Italia.

"Saya tahu setiap keputusan yang saya buat akan membuat pro dan kontra," lanjutnya.
2 dari 3 halaman

Ingin Konsultasi dengan Pelatih

Ingin Konsultasi dengan Pelatih

Roberto Mancini (c) AFP Chiellini meyakini bahwa ini adalah waktu untuk memberikan kesempatan bagi para pemain Italia yang lebih muda. Maka dari itu, sebelum mengambil keputusan, ia akan berbicara terlebih dahulu dengan Mancini.

"Pelatih mungkin ingin mencoba banyak pemain bagus dan lebih muda di posisi saya," tambahnya.

"Saya akan membicarakan hal ini dengannya. Saya akan melakukannya dengan ketenangan," pungkasnya.

Sejak melakukan debutnya, Chiellini sudah mencatatkan total 96 penampilan bersama Azzuri. Di tahun 2012, ia sukses membawa Italia melaju hingga final Piala Eropa, dan harus menerima status runner-up setelah tumbang 0-4 di tangan Spanyol.